AIM Pastikan Benahi Infrastruktur di Nosu Mamasa

MAMASA, Sulbarpost.com – Sebagai bentuk realisasi terhadap janji yang telah diberikan kepada Masyarakat Nosu, Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Nomor urut 1 Andi Ibrahim Masdar – Asnuddin Sokong Kemabli berkunjung dan menemui masyarakat Nosu Mamasa.

Kedatangan AIM-PAS di Nosu disambut hangat dan penuh kegembiraan oleh ratusan masyarakat

kecamatan Nosu kabupaten Mamasa.

 

Dihadapan Masyarakat, Bupati Polman Dua Periode tersebut menyampaikan rasa bahagianya bisa bertemu dengan masyarakat.

 

“Terimakasih hari ini saya bisa datang lagi ke Kecamatan Nosu, saya sudah janji waktu saya ke sini sebelum pencabutan nomor untuk datang kembali,” kata AIM.

 

Kesempatan itu AIM menyampaikan, bahwa salah satu program prioritas AIM-PAS jika dirinya menjadi Gubernur Sulawesi Barat adalah melakukan perbaikan pembangunan infrastruktur di Nosu.

 

“Untuk program infrastruktur saya akan fokuskan untuk perbaikan jalan dari Nosu sampai ke Kec. Pana,” ucapnya.

 

Menurutnya, Nosu merupakan daerah yang sangat potensial di sektor pertanian sehingga perbaikan infrastruktur menjadi salah satu upaya yang akan dilakukan guna memudahkan masyarakat menjual hasil pertaniannya utamanya dalam meyangga IKN.

 

“Selain itu di sektor pertanian, saya inginkan Kec. Nosu ini akan jadi pusat sayuran yang akan membantu IKN nantinya,” ujarnya.

 

Salah satu Tim relawan AIM-PAS, Musa, menyampaikan ucapan terimakasih kasi atas kehadiran Pasangan yang Calon Gubernur & Calon Wakil Gubernur Nomor Urut 1, Andi Ibrahim Masdar – Asnuddin Sokong (AIM-PAS) di

kecamatan Nosu kabupaten Mamasa.

 

“Terimakasih pak Andi Ibrahim bisa menepati janjinya untuk datang kembali ke Nosu dan mengingatkan kembali program di sektor Pendidikan, Infrastruktur, dan Kesehatan. Saya kira Pak Andi Ibrahim ini tidak akan kembali karna jalanan banyak yang rusak, tapi ternyata pak Andi Ibrahim menepati janjinya untuk datang kembali ke Nosu menemui kami ini masyarakat Nosu dan saya bangga dengan pak Andi Ibrahim” Ucapnya

Pertemuan tersebut dituntut dengan diskusi lepas untuk membangun komunikasi startegi memenangkan Pasangan yang Calon Gubernur & Calon Wakil Gubernur H. Andi Ibrahim Masdar & H. Asnuddin Sokong (AIM-PAS) di kecamatan Nosu kabupaten Mamasa.(Rls/adv)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *