Jalaluddin Ikuti Paripurna Pengumuman Pasangan Calon Gubernur Terpilih 2024-2029

Mamuju, Sulbarpost.com – Anggota DPRD Sulbar Jalaluddin mengikuti Rapat Paripurna DPRD Provinsi Sulawesi Barat, di Ruang Paripurna DPRD Sulbar 15 Januari 2025.

Rapat Paripurna tersebut digelar dalam rangka Pengumuman Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Provinsi Sulawesi Barat Tahun 2024 yakni Suhardi Duka dan Mayjen TNI (Pur) Salim S Mengga.

Kesempatan itu, ia menyampaikan selamat kepada pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Provinsi Sulawesi Barat.
Pihaknya juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh stakeholder penyelenggara Pemilukada, serta keterlibatan Pemerintah Provinsi dan pemerintah daerah yang telah melaksanakan pesta demokrasi dengan baik.

“Kami menyampaikan selamat atas terpilihnya Gubernur dan wakil Gubernur Sulbar, kita berharap kepemimpinan akan datang dapat membawa kemajuan demi kesejahteraan masyarakat,”ucapnya.

Sementara Ketua DPRD Sulbar Amalia Fitri Aras menyampaikan bahwa pengumuman penetapan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulbar terpilih dilaksanakan berdasarkan surat Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulbar. (adv/**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *